10 Cara Buka Situs yang Diblokir di HP dan PC (Android & Iphone)

Pemblokiran situs web oleh pemerintah atau instansi tertentu sejatinya diniatkan untuk membuat siapapun terlindungi dari dampak negatif website yang dituju. Namun, ada kalanya pemblokiran yang dilakukan tidak tepat dan menyasar situs yang aman. Cara buka situs yang diblokir ternyata banyak dan beragam.

Membuka situs yang diblokir tidak pernah semudah seperti saat ini. VPN masih menjadi metode pembukaan situs yang terblokir karena memberikan banyak manfaat. Untuk akses cepat, situs proksi masih bisa diandalkan begitu juga dengan add on VPN gratis dan berbayar yang bisa dipasang di browser.

Pemblokiran situs semakin hari memang semakin tidak memberikan dampak, terutama pada mereka yang paham teknologi. Dengan adanya solusi membuka situs terblokir, akses terhadap situs-situs tersebut menjadi hal yang pasti dan tanpa biaya. Tutorial mengakses website yang terblokir bisa disimak di sini.

Kenapa Situs Diblokir dan Tidak Bisa Diakses?

Kenapa-Situs-Diblokir-dan-Tidak-Bisa-Diakses

Situs-situs yang mendapatkan pemblokiran umumnya merupakan situs yang memang bermasalah menurun peraturan dimana kamu berada, umumnya pemerintah dan khususnya adalah otoritas dimana kamu berada. Pemblokir tentu memiliki alasan dan pertimbangan khusus kenapa website harus diblokir.

Berikut adalah berbagai penyebab sebuah situs web diblokir dan tidak bisa diakses bebas.

1. Pornografi

Konten pornografi adalah alasan kenapa akses terhadap sebuah situs mendapatkan pemblokiran. Di Indonesia, konten pornografi dilarang dan otomatis pemerintah memblokir semua situs yang mengandung unsur tersebut. Website yang spesifik menyebarkan konten pornografi tidak memberi dampak positif.

2. Perjudian

Website yang menyediakan layanan perjudian dipastikan diblokir dan tidak bisa diakses oleh pengguna internet di Indonesia. Website perjudian ini termasuk website yang menyediakan prediksi, pasar taruhan, dll. Jika website semacam itu saja diblokir apalagi website yang memang menyediakan fasilitas berjudi.

3. SARA

Website yang mengandung unsur SARA dan perpecahan jelas akan mendapatkan pemblokiran. Website semacam ini berbahaya untuk keutuhan bangsa dan negara serta merupakan ancaman untuk stabilitas negara. Oleh karena itu, wajar apabila website yang jelas mengandung unsur SARA diblokir pemerintah.

4. Berbahaya

Unsur berbahaya yang dimaksud adalah mengandung muatan yang bisa berdampak buruk pada sistem komputer yang digunakan. Website yang mengandung virus, malware, phishing, dan keamanan siber lainnya jelas akan diblokir. Pemerintah harus melindungi rakyatnya dari upaya peretasan dan pencurian.

5. Proksi

Website yang menyediakan layanan proksi mendapatkan pemblokiran dari pemerintah. Pemblokiran dilakukan untuk mencegah siapapun bisa mengakses website melalui proksi yang tersedia di sana. Proksi masih menjadi layanan paling populer dan bisa diandalkan dalam sikon apapun untuk membuka blokir.

6. Kebijakan Lokal

Area, instansi, sekolah, lembaga, dan badan hukum lain memiliki hak untuk melakukan pemblokiran terhadap konten tertentu. Di suatu lembaga, kamu mungkin bisa mengakses suatu website tetapi tidak di lembaga lain. Pemblokiran ‘lokal’ ini memang terjadi karena alasan dan preferensi dari pemilik area.

7. Hukuman

Yang diblokir bisa jadi bukan website, melainkan pengaksesnya. Beberapa website menyediakan kebijakan pemblokiran dan penghadangan akses kepada pengakses yang terkena hukuman atau sanksi. Pengakses melanggar aturan atau kesepakatan yang berlaku sehingga tidak diizinkan untuk mengakses website.

Panduan Cara Buka Situs yang Diblokir Terbaru

Panduan-Cara-Buka-Situs-yang-Diblokir-Terbaru

Beberapa situs yang sama sekali tidak terindikasi perjudian, pornografi, dll juga ternyata terkena pemblokiran. Inilah yang kemudian menjadi masalah. Pemerintah yang tidak kunjung membuka blokir mengakibatkan kamu harus kreatif dan menemukan solusi terbaik untuk bisa mengakses situs tersebut.

Untungnya, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengakses situs yang telah diblokir.

1. Menggunakan Croxy Proxy

Croxy Proxy adalah situs penyedia layanan proksi gratis yang bisa diakses dengan mudah dan cepat. Melalui situs tersebut, website yang mendapatkan blokir bisa diakses tanpa hambatan sama sekali. Croxy Proxy bisa dikatakan merupakan situs proksi terpopuler dengan jumlah pengguna yang sangat banyak.

Kamu bisa mengakses situs tersebut di HP maupun PC tanpa perlu menginstal aplikasi apapun. Yang perlu kamu lakukan adalah menyimpan alamat website yang ingin diakses untuk kemudian pihak Croxy Proxy menyediakan alamat akses baru yang sudah tembus pemblokiran. Dari sana, kamu bisa mengaksesnya.

Kekurangan menggunakan Croxy Proxy adalah kecepatan akses yang disediakan tidak optimal. Dengan kata lain, kamu akan mengakses situs yang tersedia di sana dengan kecepatan yang rendah atau lebih rendah dari kecepatan maksimal internet yang digunakan. Iklan juga masih menjadi kekurangan di sana.

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk membuka situs yang diblokir dengan Croxy Proxy.

  • Copy link atau URL dari website yang ingin kamu akses.
  • Kemudian, buka website Croxy Proxy.
  • https://www.croxyproxy.com/
  • Paste URL ke kotak yang tersedia
  • Tekan Enter atau klik Go.
  • Tunggu sampai proksi website tersedia.
  • Jika sudah, website yang terblokir sudah bisa diakses.

2. Menggunakan Add On VPN

Cara buka blokir paling populer selanjutnya adalah dengan menggunakan add on VPN yang bisa dipasang di browser. Add on VPN ini bukan merupakan barang langka dan sudah banyak tersedia. Ada banyak sekali add on semacam ini yang tersedia untuk Chrome, Mozilla Firefox, dan browser lainnya.

Add on akan kamu pasang di browser untuk kemudian menyediakan jasa VPN dan proksi di sana. Cara memakainya sederhana saja. Kamu hanya perlu mengaktifkan add on tersebut ketika mengunjungi website yang terblokir. Kamu pun pada akhirnya akan mengakses website tersebut dengan alamat IP luar negeri.

Berikut adalah cara buka situs yang diblokir dengan menggunakan add on VPN.

  • Unduh dan pasang add on VPN di browser yang kamu gunakan.
  • Jika sudah, kamu sudah bisa menggunakannya.
  • Aktifkan add on tersebut dan pilih alamat IP yang digunakan.
  • Kemudian, buka website yang diblokir.
  • Website tersebut bisa diakses dengan alamat IP asing.

3. Menggunakan Layanan VPN

Jika sebelumnya layanan VPN yang digunakan berbentuk ekstensi atau add on pada browser, kali ini layanan ekstensi yang digunakan merupakan layanan ekstensi penuh. Kamu akan diwajibkan mengunduh aplikasi VPN yang disediakan oleh pemberi layanan. Aplikasi tersebut akan bekerja mengubah alamat IP.

Selain menggunakan IP dari server yang aman, keamanan dan privasi kamu juga akan terlindungi. Dengan kata lain, kamu tidak akan bisa dilacak. Kecepatan penuh juga tersedia untuk penggunanya. Kekurangan cara ini adalah kamu diwajibkan melakukan pembayaran untuk mendapatkan akses penuh layanan VPN.

Beberapa memang menyediakan layanan VPN gratis dengan kekurangan pada aspek keamanan dan kecepatan akses. Karena alasan tersebut memakai VPN untuk membuka pemblokiran menjadi tidak difavoritkan terutama untuk pengakses yang tidak rutin. Jika bersedia, manfaat VPN ini sangat banyak.

Berikut adalah cara buka situs yang diblokir dengan menggunakan aplikasi VPN.

  • Unduh dan instal aplikasi VPN yang ingin digunakan.
  • Buka dan jalankan aplikasi tersebut.
  • Aktifkan layanan VPN.
  • Aplikasi akan menggunakan alamat IP lain dan menyamarkan pengguna.
  • Buka website yang terblokir.
  • Website tersebut kini bisa diakses berkat aplikasi VPN.

4. Menggunakan Tor

Tor atau The Onion Router adalah browser yang memang didesain untuk menjaga kerahasiaan dan anonimitas penggunanya. Tor dan VPN memiliki kemiripan dimana pengguna nantinya akan mengakses situs yang terblokir melalui alamat IP lain. Bedanya ada pada server yang digunakan pada keduanya.

VPN menggunakan server yang diperuntukkan dan dikelola untuk para pembayar jasa. Pada Tor, server yang digunakan adalah server yang dikelola sukarelawan dan komunitas. Seperti masuk ke dalam perkumpulan mereka yang ingin bebas mengakses apapun yang ada di dunia maya. Tor gratis digunakan.

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk membuka situs yang diblokir dengan menggunakan Tor.

  • Download dan instal browser Tor terlebih dahulu.
  • Pilih Tor untuk mengatur jaringan sendiri ketika didownload.
  • Jika sudah diinstal, jalankan Tor.
  • Kemudian, pilih koneksi yang diinginkan.
  • Buka website terblokir yang ingin kamu akses.
  • Website tersebut kini bisa diakses dengan browser Tor.

5. Menggunakan Opera

Tor bukan satu-satunya browser yang bisa digunakan untuk mengakses website yang terblokir. Ada website lain yang juga dikenal menyediakan fitur bebas akses untuk website yang tidak bisa diakses. Browser yang dimaksud adalah Opera. Opera memang dikenal sebagai browser antiblokir yang ampuh.

Opera ternyata menyediakan fitur VPN pada browsernya. Dengan adanya fitur ini kamu tidak akan direpotkan memasang ekstensi VPN atau menggunakan aplikasi VPN. Yang perlu kamu lakukan adalah mengaktifkan pemakaian VPN di sana. Jika sudah aktif, kamu pun bisa mengakses website yang terblokir.

Berikut adalah cara buka situs yang diblokir dengan menggunakan browser Opera.

  • Download dan instal browser Opera terlebih dahulu.
  • Setelah berhasil diinstal, jalankan browser Opera.
  • Klik simbol tiga garis yang ada di kanan atas browser.
  • Geser ke bawah sampai menemukan opsi VPN Enable in Setting.
  • Kemudian, pilih Enable VPN.
  • VPN sudah diaktifkan.
  • Untuk memeriksanya, perhatikan simbol VPN yang kini muncul di sampi baris pencarian.
  • Buka situs web terblokir yang ingin kamu akses.
  • Website tersebut kini bisa diakses dengan browser Opera.

6. Menggunakan Duck Duck Go

Duck Duck Go adalah salah satu situs web pencarian populer yang kerap digunakan sebagai alternatif untuk mesin pencari Google. Salah satu kelebihan dan fitur terbaik yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan Duck Duck Go adalah bisa mengakses berbagai website terblokir secara anonim dan bebas.

Karena fitur tersebut, Duck Duck Go memang kerap digunakan untuk mengakses dan mencari konten dari berbagai website yang terblokir. Terdapat 2 cara untuk mengakses layanan anonim pada Duck Duck Go. Cara pertama adalah dengan menggunakan website-nya. Cara kedua dengan memasang add on browser.

Berikut adalah cara buka situs yang diblokir dengan menggunakan mesin pencari Duck Duck Go.

  • Pasang ekstensi Duck Duck Go atau kunjungi website Duck Duck Go.
  • Paling mudah memang mengunjungi website.
  • Setelah di Duck Duck Go, kamu hanya perlu melakukan pencarian konten.
  • Setelah itu, konten bisa diakses dengan mudah.
  • Silakan cari konten yang terblokir.
  • Konten terblokir tersebut kini bisa diakses dari Duck Duck Go.

7. Mengakses Alamat IP

Cara buka situs yang diblokir pemerintah yang cukup cerdik adalah dengan mengakses situs yang terblokir via alamat IP. Website memiliki alamat IP yang merupakan alamat sebenarnya yang diterjemahkan dalam bentuk alamat latin, huruf, angka, dll. Dengan mengakses alamat IP-nya, blokir pun akan terbuka.

Yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana mengetahui alamat IP sebuah website. Ternyata untuk mengetahui alamat IP website bisa menggunakan CMD atau Command Prompt. Setelah alamat IP website terblokir diketahui melalui CMD, kamu bisa menyalin alamat tersebut dan mengaksesnya via browser.

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mengakses website yang terblokir melalui alamat IP-nya.

  • Buka website yang terblokir via browser.
  • Salin URL atau alamat dari website terblokir tersebut.
  • Buka Command Prompt (CMD).
  • Caranya tekan tombol Windows + R di papan ketik.
  • Kemudian, ketik CMD dan tekan Enter.
  • Di sana, ketik ping [spasi] nama/alamat website.
  • Contoh: ping wawawewe.com
  • Selanjutnya, tekan Enter.
  • Alamat IP dari website terblokir tersebut akan muncul.
  • Salin alamat IP-nya dan buka via browser.
  • Website yang terblokir kini bisa diakses via alamat IP.

8. Menggunakan Wayback Machine

Wayback Machine adalah website yang menyediakan arsip digital termasuk berbagai website lama yang sudah tidak bisa diakses. Website-website yang sudah tua dan eksis sejak awal terciptanya internet bahkan bisa kamu akses di sana. Ada trik yang bisa digunakan untuk membuka blokir melalui Wayback Machine.

Caranya adalah dengan mengakses arsip masa lampau dari konten yang ingin kamu akses. Trik ini memang tidak menyediakan kelengkapan dan keleluasaan yang tinggi. Kamu harus mengoperasikan pencarian arsip dengan spesifik. Kendati demikian, cara ini tetap bisa menjadi alternatif yang diandalkan.

Berikut adalah cara buka situs yang diblokir dengan menggunakan Wayback Machine.

  • Buka website Wayback Machine
  • https://archive.org/.
  • Perhatikan baris Wayback Machine yang tersedia di sana.
  • Ketik URL atau alamat website yang terblokir di sana.
  • Lakukan pencarian dan akses kontennya.
  • Pilih arsip berdasarkan bulan, tanggal, dan tahun.
  • Kemudian, klik salah satu Screenshot yang ingin diakses.
  • Arsip digital yang dicari bisa diakses dengan mudah.

9. Memasang Proksi Manual

Selain memanfaatkan layanan VPN dan situs penyedia proksi otomatis, cara buka situs yang diblokir selanjutnya adalah dengan memasang proksi manual. Proksi manual tersebut adalah alamat proksi yang dipasang di browser dan bisa diaktifkan sewaktu-waktu. Prosesnya memang bisa cepat dan mudah.

Kamu hanya memerlukan alamat proksi yang diperlukan dan dipasang pada browser yang digunakan. Setelah itu, kamu pun bisa mengatur kapan alamat proksi tersebut bisa digunakan. Jika sudah melakukan pengaturan tersebut, maka alamat proksi yang digunakan bisa diaktifkan secara otomatis dan cepat.

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mengakses website yang terblokir menggunakan proksi manual.

  • Buka Mozilla Firefox.
  • Kemudian, buka Preferensi.
  • Pilih Lanjutan dan pilih tab Jaringan.
  • Selanjutnya, pilih menu Connection.
  • Masuk ke Settings.
  • Di sana, pilih menu Manual Proxy Configuration.
  • Sekarang, masukan kode Proxy HTTP.
  • Kamu bisa menggunakan proksi 116.237.218.208 dan port 7890.
  • Kemudian, klik OK untuk mengkonfirmasi pilihan.
  • Selanjutnya, buka situs yang terblokir.
  • Website yang terblokir kini bisa diakses via alamat IP.

10. Mengganti Server DNS

Trik terakhir membuka blokir website adalah dengan menggunakan Server DNS yang baru. Cara ini merupakan cara klasik yang bisa digunakan dan pas dipakai oleh para pengguna Indihome. Trik ini diharapkan masih bisa digunakan. Cara ini sudah digunakan sejak lama dengan efektivitas yang bervariasi.

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mengakses website yang terblokir menggunakan DNS Server baru.

  • Buka Control Panel.
  • Kemudian, pilih Change Adapter Settings.
  • Klik kanan jaringan wifi yang digunakan.
  • Pilih Properties.
  • Pada Internet Protocol Version 4 (TCP/Ipv4) klik 2 kali.
  • Pada opsi Preferred DNS Server, ketik 1.1.1.1.
  • Kemudian, klik Apply
  • Sekarang, coba buka website yang terblokir.
  • Website yang terblokir kini bisa diakses via DNS Server baru.

Tidak ada cara buka situs yang diblokir yang memerlukan kemampuan khusus. Seseorang yang tidak memiliki latar belakang IT pun bisa melakukannya. Kamu bisa memilih mana cara terbaik dan cara paling efektif. Membuka blokir website di zaman sekarang bukan hal aneh dan hal yang mustahil untuk dilakukan.

Baca Juga: