Website Penghasil Uang Dana Tercepat Langsug ke Rekening

Banjarportnet.co.id – Ada banyak website penghasil uang yang bisa dicoba jika sedang mencari biaya tambahan. Website tersebut bahkan terpercaya dan terbukti membayar langsung ke rekening.

Sekarang mencari penghasilan tambahan sudah bukan hal yang mustahil untuk dilakukan. Terlebih, sarana atau fasilitas untuk mendapatkannya juga sudah banyak bertebaran. Dengan begitu, siapapun yang ingin mencari penghasilan tambahan bisa terbantu.

Fasilitas untuk memperoleh pendapatan tambahan ini pun tidak hanya bisa diperoleh secara offline, melainkan juga online. Bahkan sekarang pun, caranya sudah semakin mudah. Ada yang hanya perlu mengisi survei secara rutin, maka uang bisa mengalir ke rekening. Pekerjaannya pun beragam, tergantung dengan penawaran pekerjaannya.

Nah bagi kamu yang sedang mencari cara untuk bisa mendapatkan uang tambahan, maka kamu bisa memanfaatkan berbagai situs penghasil uang yang sudah semakin merajalela. Mau tahu apa saja deretan situsnya? Berikut ulasannnya!

Situs Penghasil Uang Tercepat 2023

1. Sribulancer

situs penghasil uang sribulancer

Sribulancer merupakan salah satu website yang bisa digunakan untuk mencari uang tambahan. Platform ini dikenal sebagai salah satu penyedia pekerjaan freelance.

Ada banyak penawaran yang tersedia di dalam situs penghasil uang yang satu ini. Bahkan tercatat ada lebih dari 17 ribu klien yang siap memberikan pekerjaan, sedangkan sudah ada lebih dari 27 ribu pekerja lepas yang mencari uang di dalam website ini.

Jenis jasa yang ditawarkan juga beragam. Terhitung terdapat lebih dari 100 jenis jasa yang ditawarkan di dalam aplikasi Sribulancer, mulai dari menulis, menerjemahkan, membuat desain grafis, hingga melakukan pengkodingan.

Menggunakan website itu pun tak akan sulit, mengingat tampilan situsnya tidak membingungkan. Hal ini pun akan memudahkan para freelancer ataupun klien untuk mengeksplorasi jasa yang diinginkan.

Mengingat ada banyak pencari kerja di situs penghasil uang tanpa modal yang satu ini, maka penting bagi kamu untuk membuat profil yang unggul dari pelamar lainnya. Hal ini pun akan membuat kamu bisa terpilih untuk mendapatkan proyek dari klien. Dalam hal ini, kamu harus mampu membangun reputasi yang baik dalam menjalankan pekerjaan.

Namun bagi kamu yang masih baru, kamu harus bisa memperlihatkan kemampuan terbaikmu terkait dengan jasa tertentu. Kamu bisa menggunakan portfolio untuk menarik perhatian para klien. Jika kamu sudah mendapatkan proyek pertama pun, kamu tetap harus rajin dalam bekerja agar tarif dari jasamu bisa terus meningkat.

Nantinya, situs penghasil uang ini akan memberikan komisi sebesar 10 persen dari setiap pekerjaan yang didapat dari sana jika pekerjaan sudah selesai. Tenang saja, Sribulancer merupakan salah satu website yang terpercaya dan bisa mengirim uang langsung ke rekening.

2. ySense

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, bahwa salah satu cara untuk mendapatkan uang tambahan dari situs penghasil uang adalah dengan mengisi survei. Website ySense merupakan salah satu website yang menyediakan layanan tersebut.

Tenang saja, platform ini hanya kana memberikan survei online untuk diisi. Selain itu, ada juga tugas kecil yang bisa dilakukan di dalam platform tersebut, seperti menonton video, mengunduh aplikasi, dan masih banyak lagi.

Jika rutin, kamu bisa mendapatkan imbalan uang yang banyak dari website ini. Bahkan terkadang, imbalannya tidak terbatas pada uang, melainkan hal lainnya, tergantung dengan survei yang diikuti. Adapun hadiah atau imbalan dari aplikasi penghasil uang ini bisa ditransfer ke akun PayPal ataupun dikonversikan menjadi hadiah online atau e-gift.

3. Fastwork

Sama seperti Sribulancer, Fastwork merupakan salah satu rekomendasi situs penghasil uang tanpa modal tercepat. Sebab, platform ini merupakan website freelance. Kamu hanya perlu menawarkan jasa untuk bisa mendapatkan proyek dan berakhir memperoleh uang sebanyak mungkin. Jika kamu sudah mendapatkan banyak pekerjaan, maka rate kamu juga akan semakin tinggi.

Melalui Fastwork, penggunanya bisa melakukan beberapa tugas tergantung dengan kemampuan dari masing-masing orang. Ada klien yang berharap bisa mendapatkan pekerja yang memiliki kemampuan desain grafis, penulisan konten, hingga menerjemahkan artikel.

Selain itu, situs penghasil uang ini juga bisa dijadikan sebagai alat untuk memperluas koneksi profesional. Sehingga bukan hanya mendapatkan uang tambahan, kamu juga bisa mendapatkan banyak kenalan dari berbagai profesi yang bisa membantu di masa depan.

4. Situs Penghasil Uang Online Fiverr

Fiverr juga menjadi salah satu situs penghasil uang online. Sejatinya, ini merupakan ruang yang menyediakan berbagai pekerjaan lepas. Ada banyak pekerjaan yang siap untuk didapatkan melalui platform ini.

Situs Fiver ini sendiri akan sangat cocok untuk kamu yang punya keahlian desain grafis, menulis, menerjamahkan, membuat video serta animasi, pemrograman, hingga pemasaran digital, dan lainnya.

Jadi bagi kamu yang tertarik untuk berkarier di bidang-bidang tersebut, bisa memanfaatkan platform ini dengan semaksimal mungkin. Apalagi situs penghasil uang online ini minimal menawarkan bayaran mulai dari 4 USD atau setara dengan Rp61 ribu.

5. Shutterstock

Untuk kamu yang hobi memotret, kamu bisa mendapatkan uang tambahan melalui Shutterstock. Situs ini merupakan penyedia gambar online. Di sini kamu bisa menemukan banyak koleksi gambar, mulai dari pemandangan, ilustrasi, dan lainnya.

Namun selain menyediakan banyak gambar, ternyata kamu juga bisa menambah pendapatan dengan menjadi contributor di dalam platform Shutterstock. Situs ini memang tidak memberikan gambar gratis untuk publik. Mereka harus membeli dulu sebelum bisa digunakan secara bebas. Sebab jika diolah secara gratisan, penggunanya akan mendapatkan foto dengan watermark Shutterstock.

6. Upwork

Situs penghasil uang langsung transfer selanjutnya adalah Upwork. Website ini menawarkan kemudahan untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Apalagi layanan ini menyediakan pekerjaan lepas, yang cocok untuk kamu yang ingin memiliki pekerjaan sampingan.

Sistem yang diterapkan pada situs dapat mengelompokkan pelanggan yang mencari layanan mandiri. Dari halaman ini, pekerja dapat menetapkan sendiri harga layanan yang diberikan untuk setiap proyek yang diinginkan pengguna. Semakin tinggi jam terbang terkait dengan jenis pekerjaan tertentu, maka profilmu akan semakin dikenali sistem, dan membuka peluang yang lebih besar dalam mendapatkan proyek.

7. Twitch

Twitch juga bisa digunakan sebagai salah satu situs penghasil uang online 2023. Situs ini cukup populer bagi streamer dan penggemar game.

situs penghasil uang twitch

Melalui Twitch, pengguna dapat mendapatkan uang tambahan berkat adanya fitur monetisasi seperti iklan. Bahkan sebagai penonton pun kamu juga dapat mendukung streamer favorit melalui pemberian donasi. Twitch menyediakan platform interaktif dan komunitas ramah bagi para penggemar video game.

Selain itu, streamer juga dapat berbagi keterampilan bermain game dan menghibur penonton. Ini adalah tempat sempurna untuk terhubung dan berinteraksi di dunia digital.

8. Projectscoid

Projects.co.id adalah situs penghasil pendapatan yang populer di Indonesia. Situs ini menyediakan wadah bagi para freelancer untuk mencari proyek yang sesuai dengan keahliannya dan mendapatkan penghasilan.

Dengan ribuan proyek yang tersedia di dalam aplikasi ini setiap harinya, pekerja lepas dapat memilih pekerjaan yang menurut mereka paling menarik dan menguntungkan. Selain itu, Projects.co.id memiliki fitur-fitur yang dapat memaksimalkan kinerja seperti pembayaran yang aman, komunikasi pelanggan langsung, dan ulasan yang transparan.

Situs penghasil uang Projects.co.id membantu para freelancer sukses dalam karier mereka dan meningkatkan pendapatan mereka. Jadi jika kamu ingin menghasilkan uang secara online, Projects.co.id adalah tempat yang tepat untuk memulai.

9. Dailymotion

Berikutnya jika kamu ingin mencari situs penghasil uang tercepat, kamu bisa mencarinya di Dailymotion. Platform ini ditujukan untuk kamu yang memiliki kemampuan untuk membuat atau mengedit video. Bahkan, Dailymotion sudah terbukti legit membayar ke rekening dari hasil monetasi video.

Untuk bisa mendapatkan uang di dalam platform ini, mulailah dengan mengunggah konten berkualitas dan membagikannya kepada calon audiens melalui situs ini. Saat penayangan meningkat, pendapatan juga meningkat. Platform ini bisa menjadi alternatif YouTube untuk editor video karena  lebih berorientasi pada profesional.

10. Medium

Medium adalah salah satu situs penghasil uang yang cukup populer. Lewat Medium, pengguna bisa menulis artikel atau konten menarik lalu dibagikan ke pembacanya.

Aplikasi yang cukup menguntungkan ini dapat membantu pengguna memperoleh uang tambahan melalui program pemasaran afiliasi serta iklan di platform. Dengan audiens yang besar dan peluang untuk memonetisasi konten, Medium adalah salah satu cara paling efektif untuk menghasilkan uang secara online.

11. Situs Penghasil Uang Terceat 99Designs

99Designs adalah platform yang menghubungkan desainer dengan pelanggan yang membutuhkan jasa desain. Di sini, kamu bisa memiliki dua opsi utama untuk mendapatkan proyek.

Opsi pertama datang dengan cara mengikuti kontes desain yang diselenggarakan oleh klien. Kamu perlu mengirimkan desain berdasarkan brief tertentu. Jika terpilih sebagai pemenang, kamu akan mendapatkan hadiah termasuk dengan mendapatkan proyek.

Selain itu, ada juga cara lain untuk mendapatkan uang tambahan. Salah satunya dalah dengan bekerja sama langsung dengan klien untuk mengamankan proyek tersebut. Kamu dapat menjelajahi proyek yang ada dan mengajukan tawaran untuk klien.

12. Swagbucks

Ketika kamu pernah atau bahkan sering berpikir bahwa istirahat tidak akan menghasilkan uang, kamu tentu akan terkejut dengan kenyataan yang terjadi sekarang. Sebab, penghasilan itidak hanya bisa didapatkan dengan bekerja secara formal atau datang ke kantor.

situs penghasil uang swagbucks

Kini, kamu bisa mendapatkan uang hanya dengan mudah secara online. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan situs penghasil uang seperti Swagbucks. Pada situs ini, kamu akan disuguhi serangkaian video menarik, yang mana dengan adanya video tersebut bisa menghasilkan uang.

Alternatifnya, kamu pun dapat menyelesaikan survei atau bermain game lalu mengumpulkan poin yang dapat ditukarkan dengan uang sungguhan. Kemudian tentunya kamu juga dapat menarik uang dari bank lokal yang kamu miliki dengan terlebih dahulu mentransfer uang tersebut ke rekening PayPal.

13. Steemit

Jika kamu sedang mencari situs penghasil uang tercepat terbukti mengirim ke rekening, kamu bisa mengandalkan situs bernama steemit. Platform Steemit sendiri merupakan media sosial yang memungkinkan penggunanya berinteraksi dengan pengguna lainnya.

Namun website memiliki nilai lebih karena pengguna bisa mendapatkan penghasilan. Pendapatan tersebut bisa diperoleh karena mereka bisa mendapatkan bayaran dengan menyelesaikan tugas yang diberikan dari platform. Nah, untuk tugasnya sendiri sangat sederhana, pengguna tidak membutuhkan banyak waktu untuk menyelesaikan semuanya.

Untuk bisa mendapatkan penghasilan, pengguna steemit ini harus memperoleh review atau ulasan yang baik. Pilih dan buat konten untuk dipublikasikan di situs. Adapun cara menghasilkan uang, dengan uang besar membuat konten yang sangat menarik.

14. Transcribe Me

Transcribeme adalah situs web menguntungkan gratis dan andal yang menawarkan berbagai kesempatan untuk bekerja sebagai ahli transkripsi atau penerjemah. Situs web ini memungkinkanmu untuk memperoleh pendapatan dengan mengubah audio menjadi teks tertulis.

Transcribeme juga menawarkan berbagai proyek mulai dari wawancara hingga rekaman konferensi. Proses pendaftarannya juga cukup sederhana, syarat awalnya hanya mengikuti tes transkripsi.

Kemudian kita dapat memilih proyek yang ingin kita kerjakan dan mulai memonetisasi situs tersebut. Situs ini sangat menarik bagi mereka yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan dengan jam kerja yang fleksibel.

15. 2captchacom

Website menguntungkan terpercaya selanjutnya yang cocok untuk direkomendasikan sebagai situs penghasil uang adalah 2captcha.com. Cukup lengkapi captcha sebanyak-banyaknya, kamu sudah bisa mendapatkan banyak hadiah termasuk uang dollar.

Setiap seribu captcha yang berhasil kamu ketik, maka kamu akan mendapatkan satu dollar.  Dengan cara ini kamu dapat menulis captcha sebanyak mungkin karena jumlah captcha yang dapat dibuat di sini tidak terbatas. Pastinya, kamu pun bisa mengunjungi website terbaik ini untuk mendapatkan uang dengan mudah dan tanpa biaya pendaftaran.

16. Snacklink

Salah satu situs berbayar dengan proses cepat dan direkomendasikan untuk dicoba selanjutnya adalah snacklink. Sebab tugas yang diberikan cukup sederhana dan pengguna dapat menyelesaikannya dengan cepat.

situs penghasil uang snacklink

Misalnya, tugas dengan tautan terkait perlu dibagikan, seperti tautan ke acara, kontes, dan lainnya. Untuk memperoleh pendapatan dari halaman tersebut, pengguna perlu menikmati halaman scanklink terlebih dahulu agar dapat menyiapkan link sebelum dibagikan.

Kini setelah diterapkan sistem pendapatan dengan hadirnya iklan, setiap orang yang mengklik link yang dipersingkat melalui snaplink akan melihat iklan tersebut terlebih dahulu. Melalui iklan tersebut, pengguna bisa memperoleh pendapatan.

18. ACXcom

ACX adalah situs penghasil uang yang dapat dimanfaatkan. Platform ini menyediakan pekerjaan sebagai narator buku audio. Pekerjaan ini pun akan cocok untuk kamu yang mempunyai hobi membaca buku dan mempunyai suara dan intonasi membaca yang bagus.

Jika terpilih, kamu akan bekerja  dengan pemilik proyek dan menerima pembayaran  yang disepakati, baik itu pembayaran penuh di muka atau royalti 50% atas penjualan buku audio.

19. UserTesting

Kamu gemar mencoba berbagai website atau aplikasi baru? Jika begitu, maka UserTesting menjadi salah satu situs penghasil uang yang tepat untukmu. Bahkan situs ini juga bisa membantu mendapatkan uang tambahan.

Sejatinya, UserTesting memungkinkan penggunanya untuk menjadi penguji situs web dan aplikasi. Di sini, kamu akan ditugaskan untuk menguji fungsionalitas, navigasi, dan pengalaman pengguna terkait dengan situs web atau aplikasi tertentu.

Jika kamu tertarik dengan platform ini, kamu bisa mendaftar di situs berbayar tersebut lalu mengikuti tes agar kemampuanmu bisa terukur. Selama tes, kamu akan diminta untuk merekam ekspresi hingga suara ketika mengerjakannya tugas yang diberikan.

Tak hanya itu, kamu juga akan diminta untuk memberikan tanggapan terkait dengan pengalaman yang sudah dimiliki sebelumnya, termasuk dengan pengerjaan tes. Setelahnya, kamu perlu mengumpulkan videonya lalu mendapatkan pembayaran yang bisa dikirim ke PayPal. Bayaran yang diberikan untuk setiap tes bisa sekitar 10 USD atau setara dengan Rp150 ribu.

20. Trakteer

Rekomendasi terakhir yang bisa diperhitungkan adalah Trakteer. Situs ini memungkinkan kamu bisa mendapatkan uang tambahan dengan mengerjakan pekerjaan berkaitan dengan seni ataupul bidang kreatif.

Di website bermanfaat ini, kamu bahkan bisa berbagi saling berbagi karya dengan komunitas yang peduli dan mendukung karya kreatif. Ini juga termasuk musik, tulisan, podcast, video, dan banyak lagi.

Selain itu, Trakteer menawarkan penghasilan tambahan seperti streaming langsung, pembelian merchandise, dan akses eksklusif kepada para penggemar. Dengan Trakteer, kamu dapat mendukung secara finansial dalam bentuk donasi atau langganan bulanan. Cara pembayarannya juga bermacam-macam, mulai DANA, GoPay hingga OVO.

Akhir Kata

Tersedia banyak situs penghasil uang yang bisa digunakan dalam mendapatkan tambahan uang. Bahkan situs tersebut bebas diakses 24 jam dan di mana saja.

Kamu bisa mendapatkan banyak proyek dan kenalan lewat beberapa website ini. Terlebih, semua situs tersebut sudah terbukti membayar dan proses pembayarannya juga tidak membutuhkan waktu lama. Jadi tertarik untuk menggunakan salah satunya?

Baca Juga: